> >

Arus Mudik Di Pelabuhan Padang Bai Diperidiksi Meningkat 2 Kali Lipat

Berita daerah | 20 April 2022, 15:00 WIB

KARANGASEM, KOMPAS TV - Untuk menghadapi arus mudik lebaran tahun 2022, berbagi persiapan sudah mulai dilakukan pihak Pelabuhan Padangbai, Kecamatan Manggis, Kabupaten Karangasem, Bali. Salah satunya pemeriksaan kelayakan kapal yang dilakukan pihak Kantor Kesyahbandaran Dan Otoritas Pelabuhan - KSOP Padangbai, untuk memastikan keamanan dan keselamatan penumpang. Nantinya, ada sekitar 21 armada kapal yang akan dioperasikan untuk mengangkut pemudik dari Pelabuhan Padangbai menuju Pelabuhan Lembar Lombok.

Setiap harinya,akan ada sekitar 13 kapal yang dioperasikan. Namun jika terjadi lonjakan penumpang, maka pihak pelabuhan akan menambah kapal serta mempercepat proses bongkar muat dari sebelumnya 2,5 jam menjadi 1 jam. Lonjakan penumpang diperkirakan akan terjadi tiga hari menjelang lebaran, dan diperidiksi akan terjadi peningkatan penumpang dua kali lipat dari tahun sebelumnya, dengan berbagai kemudahan yang ditetapkan pemerintah bagi calon pemudik.

Sementara itu Kapolsek Kawasan Pelabuhan Padangbai menjelaskan, pihaknya akan membangun pos terpadu dan penambahan personel yang akan melibatkan seluruh petugas di Pelabuhan Padangbai seperti Basarnas, Satpol PP, Dishub, TNI, serta tambahan personel dari Polres Karangasem dan Polda Bali.

Persiapan lainnya yang juga dikebut adalah sarana dan prasarana yang ada di pelabuhan, diantaranya perbaikan dermaga, loket, dan parkir pelabuhan. Selain itu, pihak pelabuhan juga membangun pos terpadu serta pos vaksin bagi penumpang yang belum mendapatkan vaksin booster.

 

 

 

 

#pelabuhanpadangbai #padangbai #arusmudik

 

Penulis : KompasTV-Dewata

Sumber : Kompas TV


TERBARU