> >

Karyawan Kebun Binatang Banjarnegara Tewas Diterkam Harimau, Bukan Kejadian Pertama

Peristiwa | 18 April 2022, 15:11 WIB
Harimau Benggala koleksi Taman Margasatwa Serulingmas Banjarnegara, Jawa Tengah. Foto diambil 18 Oktober 2021. (Sumber: Kompas.com/Fadlan Mukhtar Zain)

BANJARNEGARA, KOMPAS.TV – Pengelola Taman Rekreasi Margasatwa Serulingmas, Banjarnegara, Jawa Tengah, akan memperbaiki beberapa kekurangan, agar kejadian karyawan tewas akibat serangan harimau tidak terulang.

Penjelasan itu disampaikan Direktur Taman Reakreasi Margasatwa Banjarnegara Lulut Yekti Adi kepada wartawan, Senin (18/4/2022).

"Ke depan pasti akan memperbaiki kekurangan yang ada, sistem kandang, sistem perawatan dan lain-lain," kata dia.

"Kami berharap tidak kejadian lagi di kemudian hari," lanjut Lulut.

Sehari sebelumnya, Minggu (17/4/2022), seorang karyawan Taman Reakreasi Margasatwa Banjarnegara, Jawa Tengah bernama Dwi Prasetya (35), tewas diterkam harimau.

Lulut membenarkan hal itu. Menurutnya peristiwa itu terjadi Minggu siang, sekitar pukul 14.30 WIB.

Baca Juga: Harimau Sumatera Datangi Rumah Warga Di Bengkalis

"Peristiwa tersebut terjadi Minggu (17/4/2022) sekitar pukul 14.30 WIB," kata Lulut melalui keterangan resmi, Senin (18/4/2022).

Saat itu, korban sedang melakukan tugas rutin seorang diri memberi makan, memasukkan satwa dan membersihkan kandang.

Berdasarkan catatan Kompas.com, penyerangan harimau terhadap karyawan di Taman Rekreasi Margasatwa Serulingmas ini merupakan yang kedua kali.

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas.com


TERBARU