Festival Produk Halal Milenial Tingkatkan Ekonomi UMKM
Berita daerah | 28 Maret 2022, 20:10 WIBGORONTALO, KOMPAS TV - Ratusan UMKM di Gorontalo memamerkan produk halal di lapangan Ipod Tapa, Kabupaten Bone Bolango Gorontalo pada sabtu siang.
Produk halal yang dipamerkan oleh UMKM ini berupa keripik olahan ikan, kue Tradisional Gorontalo dan produk makanan lainnya.
Pameran produk hala ini digelar oleh Bank Indonesia Perwakilan Gorontalo yang dihadiri langsung oleh Wakil Ketua DPR RI Rachmat Gobel.
Festival produk halal in disambut positif oleh pelaku UMKM di Gorontalo, pasalnya in melalui kegiatan ini para pelaku UMKM bisa memperkenalkan produk mereka kemasyarakat luas.
Sementara itu Wakil Ketua DPR RI Rachmat Gobel mengatakan, festival produk halal ini sengaja digelar karena produk olahan di Gorontalo memiliki peluang untuk bisa bersaing di pasar internasional.
Rachmat berharap melalui festival produk halal milenial ini produk lokal dari UMKM di Gorontalo bisa bertransformasi dari produk nasional hingga menjadi produk internasional.
#festivalprodukhalal
#umkm
#gorontalo
Penulis : KompasTV-Gorontalo
Sumber : Kompas TV