> >

Komunitas Pecinta Hewan dan Polisi Grebek Tempat Penjagalan Anjing

Berita daerah | 25 Maret 2022, 17:20 WIB

BLITAR, KOMPAS.TV - Animals Hope Shelter bersama anggota Polsek Selorejo, kabupaten Blitar ini menggerebek tempat yang diduga menjadi pemotongan anjing. Di tempat tersebut petugas mendapati 34 ekor anjing yang di tempatkan dalam kandang tidak layak.

Tidak hanya itu, ada sejumlah anjing yang ditemukan mati dalam kandang. Selain itu petugas juga mendapati 6 ekor anjing yang telah disembelih dan dimasukkan di dalam mesin pendingin daging.

Atas temuan tersebut, Animals Hope Shalter pun melaporkan pemilik tempat pemotongan ke Polres Blitar. Kini Polres Blitar sendiri tengah memintai keterangan dari pemilik tempat tersebut.

Dari keterangan sementara, anjing-anjing tersebut dibeli oleh pemilik usaha dari sejumlah warga. Pemilik pemotongan juga hanya menjual daging anjing tersebut ke warung di wilayah Blitar saja.

Tempat penjagalan anjing sendiri memang banyak dijumpai di wilayah blitar dan sudah dianggap hal biasa. Meski demikian pihak kepolisian masih terus melakukan penyelidikan terkait temuan tersebut.

#blitar #anjing #animalshopeshelter #jagal #doglovers #dog #beritakediri

Penulis : KompasTV-Kediri

Sumber : Kompas TV


TERBARU