> >

Bandar Narkoba Simpan Sabu Dalam Popok Bayi

Berita daerah | 15 Maret 2022, 15:26 WIB

BENGKULU, KOMPAS.TV - Ide Dari penggeledahan di kediaman terduga bandar narkoba  berinisial A-H, polisi menemukan puluhan paket narkoba jenis sabu.

Agar tak diketahui petugas, pelaku menyembunyikan 24 paket sabu di dalam popok bayi.

Tak sampai disitu, polisi yang menggeledah seluruh kediaman pelaku, kembali menemukan belasan paket sabu dari dalam senter penerangan, tas pelaku, hingga ditanam di bawah pohon pisang.

Polisi mengungkap, bandar narkoba yang jadi target operasi sejak 6 bulan lalu ini ditangkap, usai bertransaksi sabu dengan seorang pemesan menggunakan sistem peta, di kawasan Selebar Kota Bengkulu.

Pelaku diduga terlibat dalam jaringan besar peredaran narkoba lintas daerah.

Selain pelaku A-H, polisi juga menangkap pelaku narkoba lainnya berinisial H-S dengan 2 paket sabu yang dibawanya.

Saat ini kedua pelaku masih berada di Mapolres Bengkulu untuk pengembangan lebih lanjut.

#BandarNarkoba #PengedarNarkoba #KurirNarkoba #BarangBukti #Bengkulu

 

Penulis : KompasTV-Bengkulu

Sumber : Kompas TV


TERBARU