Jembatan Gantung Rusak Membahayakan Warga
Berita daerah | 15 Maret 2022, 12:47 WIBCILACAP, KOMPAS.TV - Sebuah jembatan gantung penghubung dua desa di Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, kondisinya sudah rusak dan rapuh.
Kayu jembatan sudah keropos, besi tiang pengaman dan tali pengikat jembatan juga telah putus. Kondisi jembatan gantung ini semakin lama semakin membayakan warga yang melintasinya. Meskipun berbahaya, warga terpaksa menggunakan jembatan rapuh ini karena satu-satunya akses terdekat yang menghubungkan Desa Bulaksari dengan Desa Kamulyan, Kecamatan Bantarsari, Kabupaten Cilacap.
Untuk menggunakan jembatan rusak ini warga harus melangkahkan kaki dengan sangat hati-hati agar tidak terperosok atau menginjak kayu yang sudah rapuh. Karena sebelumnya pernah dilaporkan ada warga yang terjatuh. Pemerintah Desa Bulaksari telah mengajukan kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Cilacap untuk segera memperbaiki jembatan gantung sepanjang 54 meter yang dibangun pada tahun 2010, namun hingga saat ini belum ada tanggapan.
"ini sangat vital sekali untuk komunikasi dua desa, dan ini sangat membahayakan sekali, harus direnovasi besar-besaran di tengah itu as-nya sudah patah, dan bahaya sekali," ujar Sutarto, Kepala Desa Bulaksari.
"Harapan saya mudah-mudahan pemerintah ada perhatian khusus, bisa mengalokasikan dana untuk membiayai renovasi jembatan yang manfaatnya sangat besar sekali," ujarnya.
Untuk sementara hanya pejalan kaki dan pesepeda yang bisa melewati jembatan gantung yang rusak ini. Sementara pengendara sepeda motor harus memutar arah dengan jarak tempuh yang lebih jauh.
#jembatanrusak #cilacap #kecamatanbantarsari
Penulis : KompasTV-Jateng
Sumber : Kompas TV