> >

Komplotan Ganjal ATM Lintas Provinsi Dibekuk

Berita daerah | 17 Februari 2022, 18:47 WIB

SEMARANG, KOMPAS.TV - Beraksi di sepuluh tempat kejadian Anjungan Tunai Mandiri (ATM) di Jawa Tengah dan Jawa Timur, Kamis (17/02/222) siang, 4 pelaku pencurian uang nasabah diamankan Tim Resmob Polda Jawa Tengah. Dari hasil pencurian itu, 4 pelaku berhasil mengambil uang nasabah hingga ratusan juta rupiah.

Diantara 4 pelaku pencurian uang nasabah di Jateng dan Jatim, dua pelaku warga Jabar, satu warga Tangerang dan satunya lagi warga Lampung. Keempat pelaku yang beraksi di sepuluh mesin ATM ini, berhasil diamankan usai melakukan pencurian di kawasan Laweyan, Solo, Jawa Tengah.

Dalam aksinya, mereka secara berkelompok dengan tugas masing-masing mencari nasabah yang akan melakukan pengambilan uang di mesin ATM yang sudah di modifikasi oleh para pelaku. Pada saat korban kebingungan karena kartu ATM tidak bisa di keluarkan, pelaku berpura-pura membantu dengan menukar kartu milik korban dengan kartu atm yang sama.

“Modusnya adalah dia mendatangi atau ngantre di ATM yang sudah pelaku ganjal. Ketika orang mengalami kesulitan, pelaku pura-pura membantu. Setelah membantu, dia menukar ATM. Saat korban memasukkan pin, pelaku memperhatikan. Setelah itu, pelaku mengambil uang melalui ATM dengan pin yang sudah dilihat,” ujar Kombes Pol Djuhandani Rahardjo Puro, Ditreskrimum Polda Jateng.

Salah satu pelaku yang mendapat bagian mengintip nomor pin ATM korban mengaku, mendapat uang rata-rata sekitar Rp 1,9 juta.

“Saya berperan yang memperhatikan di luar. Bagiannya dibagi rata sekitar Rp 1,9 juta” ujar TH, pelaku.

Selama dua bulan melancarkan aksinya di wilayah Jateng dan Jatim, keempat pelaku mencari mesin ATM yang sepi pengunjung. Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, keempat pelaku akan di jerat dengan Pasal 363 KUHP dengan ancaman hukuman 7 tahun penjara.

#atm #nasabah #poldajateng

Penulis : KompasTV-Jateng

Sumber : Kompas TV


TERBARU