Perahu Terbalik Dihantam Ombak Lima Pemancing Berhasil di evakuasi
Berita daerah | 20 Januari 2022, 18:23 WIBKOLAKA, KOMPAS. TV - Cuaca buruk berupa angin kencang dan gelombang tinggi terjadi di perairan laut teluk bone yang berada di wilayah kecamatan pomalaa kabupaten kolaka pada rabu sore 19 januari 2022.
akibatnya sebuah perahu nelayan yang berisi lima pemancing terbalik setelah dihantam gelombang tinggi.
peristiwa itu bermula saat lima orang pemancing masing-masing bernama ramli,zulkifli,fadli,suherman dan sofyan.
berangkat memancing dengan menggunakan longboat pada rabu siang 19 januari 2022,sekitar pukul 14.30 wita.
namun sekitar pukul 16.10 wita longboat yang mereka gunakan dihantam ombak yang mengakibatkan longboat terbalik.
tiga orang yakni ramli,zulkifli dan fadli memutuskan untuk berenang menuju bibir pantai yang jaraknya kurang lebih 500 meter dan langsung melaporkan kejadian itu ke polsek pomalaa.
sementara dua orang lainnya bernama suherman dan sofyan bertahan di longboat yang terbalik.
#perahu terbalik #dihantam ombak lima pemancing #berhasil di evakuasi
Penulis : Kompastv-Kendari
Sumber : Kompas TV