> >

Deteksi Omicron, DKK Semarang Tunggu Hasil WGS

Berita daerah | 12 Januari 2022, 12:10 WIB

SEMARANG, KOMPAS.TV - Dinas Kesehatan (DKK) Kota Semarang Jawa Tengah, hingga kini masih menunggu hasil tes Whole Genome Sequencing (WGS). Dari hasil tersebut, dapat dilihat ada tidaknya varian baru Covid-19 Omicron yang masuk di Kota Semarang.

Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Kesehatan Kota Semarang, Abdul Hakam. Hasil dari WGS Laboratorium Provinsi Jawa Tengah akan keluar sekitar dua hingga empat minggu. Abdul menjelaskan, saat ini di Kota Semarang ada 18 pasien yang terkonfirmasi positif Covid-19 setelah sempat nol kasus.

"Ini memang PR bagi kita, kemarin kita juga melakukan pemeriksaan WGS, apakah Omicron atau tidak. Yang pasti secara teori kita menunggu hasil dari lab besar provinsi, karena kita tidak bisa melakukan sendiri. Teorinya dua sampai empat minggu. Kalau jadi pasti nanti kita akan sampaikan kepada teman - teman semuanya," kata Abdul Hakam.

DKK Kota Semarang akan terus melakukan tes Covid-19 secara acak di Kota Semarang. Masyarakat diminta untuk tidak panik namun tetap menerapkan protokol kesehatan.

#omicron #wgs #dinaskesehatansemarang

Penulis : KompasTV-Jateng

Sumber : Kompas TV


TERBARU