> >

Polda Jatim Selidiki Kasus Jual Beli Vaksin Booster di Surabaya

Berita daerah | 7 Januari 2022, 10:05 WIB

SURABAYA, KOMPAS.TV - Jual beli vaksin booster atau suntikan ketiga mencuat di Kota Surabaya Jawa Timur. Pihak kepolisian setempat pun bergerak untuk mengungkap praktik ilegal tersebut.

Baca Juga: Vaksinasi Covid-19 Digelar dari Rumah ke Rumah, Menyasar Lansia dan Pekerja

Kasus jual beli suntikan ketiga atau booster vaksin covid-19 tengah diselidiki oleh Polrestabes Surabaya dan Kepolisian Daerah Jawa Timur. Pasalnya praktik tersebut ilegal dan menyalahi prosedur.

Kapolda Jawa Timur, Irjen Pol Nico Afinta menyebut ada oknum tak bertanggungjawab yang mengumpulkan sisa vaksin lalu menjualnya ke warga yang membutuhkannya dengan menyebut vaksin tersebut adalah vaksin booster.

Baca Juga: Ahli Imunolog UGM Meminta Pemerintah Segera Memberikan Vaksin Booster ke Masyarakat

Kapolda Jawa Timur berjanji akan mengungkap tuntas kasus tersebut agar kasus vaksin booster ilegal tidak terulang lagi.

 

#VaksinBooster #VaksinDosis3 #JualBeliVaksin #PoldaJatim #Surabaya

Penulis : KompasTV-Jember

Sumber : Kompas TV


TERBARU