> >

BPOM Kendari Sita Ribuan Produk Obat dan Kosmetik Ilegal Selama 2021

Berita daerah | 28 Desember 2021, 19:02 WIB

KENDARI, KOMPAS. TV - Balai Pemeriksa Obat dan makanan atau BPOM Kendari merilis hasil pengawasan yang dilakukan selama tahun 2021,  terhadap produk kosmetik maupun obat  yang di jual tanpa izin edar dan kedaluarsa.

dari hasil pengawasan itu BPOM Kendari menyita kurang lebih 3 ribu produk kosmetik tidak memiliki izin edar dan kedaluarsa.

serta seribu lebih produk obat yang tidak sesuai ketentuan atau mengandung bahan berbahaya.

Kepala Balai POM Kendari Yoseph Nahak Klau mengatakan pengawasan itu dilakukan di berbagai distributor toko atau ritel yang menjual produk tanpa ketentuan.

selain itu juga dilakukan dalam operasi pasar di beberapa kabupaten dan kota di sultra.

#bpom kendari sita ribuan #produk obat dan kosmetik #ilegal selama 2021

Penulis : Kompastv-Kendari

Sumber : Kompas TV


TERBARU