Bandara Sepinggan Antisipasi Lonjakan Penumpang Pesawat Jelang Nataru
Berita daerah | 18 Desember 2021, 02:08 WIBBALIKPAPAN, KOMPAS.TV – PT Angkasa Pura I bandara Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan Balikpapan mendirikan posko pengendalian transportasi angkutan udara, menghadapi libur natal dan tahun baru.
Upaya ini sebagai bentuk antisipasi terjadinya lonjakan penumpang transportasi udara pada akhir tahun.
Posko yang disiapkan hingga 19 hari ini untuk melaksanakan kegiatan pemantauan, pelaporan dan pengendalian operasional bandara SAMS Sepinggan Balikpapan, untuk memastikan keamanan dan kenyamanan pengguna jasa di bandara.
Lonjakan penumpang di bandara SAMS Sepinggan Balikpapan diperkirakan terjadi pada 23 Desember, dengan jumlah penumpang berangkat diprediksi mencapai 7.010 orang. Sementara untuk arus balik diprediksi terjadi pada tanggal 2 Januari 2022.
#bandarasepinggan#pemudik#nataru#posko#beritabalikpapan
Jangan lewatkan informasi menarik di Kompas TV Balikpapan, yuk subscribe channel youtube Kompas TV Balikpapan.
Aktifkan juga lonceng supaya kamu dapat notifikasi kalau ada video baru. Media sosial Kompas TV Balikpapan :
instagram: https://www.instagram.com/kompastv.ba...
facebook : https://www.facebook.com/kompastvbali...
twitter : https://twitter.com/TvBalikpapan?s=09
Penulis : KompasTV-Balikpapan
Sumber : Kompas TV