Duduk Perkara Seorang Ibu di Surabaya Kabur dari Rumah Gara-Gara Tokek Seharga Rp1 Triliun
Peristiwa | 4 Desember 2021, 05:05 WIBSURABAYA, KOMPAS.TV - Seorang ibu bernama Listiyani (51) dilaporkan kabur dari rumah yang terletak di Jalan Agung Suprapto, Genteng, Surabaya, Jawa Timur.
Wanita berusia 51 tahun itu memilih meninggalkan keluarganya dan sudah tidak pulang ke rumah selama beberapa hari ini.
Baca Juga: Drawing Semifinal World Tour Finals: Minions Lawan Juara Olimpiade, Greys/Apri Jumpa Ganda Jepang
Menantu Listiyani bernama Tommy Han mengungkapkan alasan ibu mertuanya kabur dari rumah.
Menurut Tommy, ibu mertuanya pergi meninggalkan rumah karena tawaran bisnisnya ditolak oleh anggota keluarga.
Adapun bisnis yang dimaksud yakni ibu mertuanya tergiur dengan jual beli tokek senilai Rp1 triliun.
Namun demikian, anggota keluarganya justru tidak ada yang percaya dengan bisnis tersebut.
Baca Juga: Anggota DPR Hillary Brigitta Lasut Minta Ajudan TNI, KSAD Jenderal Dudung: Tidak akan Saya Penuhi
Tak hanya itu, Listiyani justru dimarahi oleh keluarganya karena mempercayai bisnis yang diklaimnya mencapai triliunan rupiah itu.
Karena kepergian Listiyani yang tak kunjung pulang, pihak keluarga yang merasa kebingungan akhirnya memutuskan melapor ke Mapolsek Genteng pada Kamis (2/12/2021).
Tommy mengatakan, saat pergi meninggalkan rumah, Listyani membawa handphone.
Baca Juga: Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa Marahi Kasrem Merauke: Lihat Saya, Enggak Usah Lihat Handphone!
Pihak keluarga pun sempat menghubungi Listiyani lewat telepon dan mengirimi pesan via WhatsApp. Namun, tidak diangkat dan pesannya tak dibalas.
"Saya cek melalui IMEI ponselnya lokasi mertua saya berada di daerah Wonokromo," kata Tommy Han (45) dikutip dari Tribunnews.com pada Jumat (3/12/2021).
Penulis : Tito Dirhantoro Editor : Hariyanto-Kurniawan
Sumber : Tribunnews.com