> >

Polres Sukabumi Kota Luncurkan Program Untuk Warga

Berita daerah | 2 Desember 2021, 20:10 WIB

SUKABUMI, KOMPAS TV –

Dalam upaya menjaga kondusifitas dan memberikan rasa aman dari gangguan Kamtibmas Kepolisian Resor Sukabumi Kota melaunching program polisi menjaga warga program ini untuk menggalakan kembali personil kepolisian khususnya anggota Bhabinkamtibmas hadir di masyarakat guna memberikan pelayanan dan menjaga situasi tindak kriminalitas. 

Program Polisi Ngajagi Wargi atau Polisi Menjaga Warga Polres Sukabumi Kota digelar di Terminal Bus Type A Sukabumi di Jalan Lingkar Selatan Kota Sukabumi diikuti seluruh Anggota Bhabinkamtibmas dan Satuan Lalu Lintas program ini akan digalakan guna memberikan rasa aman dan nyaman dari gangguan Kamtibmas yang saat ini mulai kembali marak

Terlebih lagi saat ini Kepolisian Resor Sukabumi Kota banyak menerima masukan dan laporan masyarakat terkait kelompok berandal bermotor yang melakukan aksi teror dan gangguan yang membuat keresahan warga saat beraktifitas.

Sehingga dengan diluncurkan program ini masyarakat akan lebih terlindungi dan merasakan kehadiran polisi ditengah aktifitas mereka sehari hari Kapolres Sukabumi Kota AKBP Zainal Abidin mengatakan tujuan diluncurkannya program ini agar kehadiran anggota polisi ditengah masyarakat bisa memberikan efek bagi para pelaku tindak kriminalitas yang menggangu kondusifitas wilayah. 

Untuk lebih tahu berita terupdate seputarJawa Barat, bisa klink link di bawah .

IG :https:www.instagram.comkompastvjabar

Youtube :https:www.youtube.comckompastvjaw...

Twitter :https:www.twitter.comkompastv_jabar

Facebook :https:www.Facebook.comkompastvjabar

Penulis : KompasTV-Bandung

Sumber : Kompas TV


TERBARU