Pemkab Kukar Salurkan Bantuan Bibit dan Pupuk Untuk Petani
Berita daerah | 26 November 2021, 16:25 WIBTENGGARONG, KOMPAST.TV - Kabupaten Kutai Kartanegara dikenal dengan luasan lahan pertanian yang sangat besar. Baik jenis lahan basah, maupun lahan kering. Dalam memanfaatan lahan ini, Pemda Kukar membuat program agrodista stage-1. Dengan memanfaatkan lahan disetiap desa, untuk dijadikan lokasi perkebunan dan pertanian, guna memperkuat ketahanan pangan, khususnya dimasa pandemi covid-19.
Berkerja sama dengan Stekholder dari PT. Indonitas Duta Raya, Pemkab Kukar mendistribuskkan sejumlah pupuk dan bibit jagung untuk di bagikan kepada kelompok tani di 20 desa. Sebanyak 11 koma 5 ton bibit jagung dan 400 ton pupuk disalurkan secara langsung.
Program ini bertujuan untuk mensejahterakan petani di Kukar, sehingga program Bupati Kukar tentang swasembada jagung diharapkan tahun ini bisa berhasil.
Selain itu, keuntungan dari program ini nantinya, akan meningkatkan perekonomian masyarakat, dengan memanfaatkan bumdes, yang dijadikan kios pembelian hasil penen. Lalu dijual kembali keperusahaan yang sudah berkerja sama.
Sementara itu, ketua kelompok tani Rondong Lestari Hartono menyampaikan ucapan terima kasih telah memberikan bantuan. Pasalnya, para petani tak lagi takut untuk berkebun karena, hasil panen sudah ada membelinya.
Program ini diharapkan akan menumbuhkan desa mandiri yang juga menjadi program Presiden, dalam penguatan ketahanan pangan.
#PemkabKukar #PTIndonitasDutaRaya #KetahananPangan
Penulis : KompasTV-Tenggarong
Sumber : Kompas TV