> >

Puting Beliung Rusak 127 Rumah Warga

Berita daerah | 19 November 2021, 12:14 WIB

LAMPUNG, KOMPAS.TV ­– Puting beliung yang terjadi pada Rabu (17/11/2021) lalu menyapu puluhan rumah warga yang berada di dua kecamatan, yakni Kecamatan Haji Pemanggilan dan Negara Bumi Ilir, Kabupaten Lampung Tengah.

Baca Juga: Angin Puting Beliung Terjang Kawasan Terminal Panjang

Dari data sementara yang dihimpun, setidaknya terdapat sebanyak 127 rumah warga yang mengalami rusak ringan hingga berat.

Tak hanya hampir meluluhlantakkan sejumlah rumah, puting beliung juga turut menumbangkan pohon-pohon besar dan merusak sejumlah sarana fasilitas umum.

Menurut kesaksian Wagino warga, peristiwa puting beliung terjadi begitu cepat dan secara tiba-tiba bersamaan dengan hujan lebat yang mengguyur kawasan tersebut. Akibat kencangnya angin membuat ia bersama warga lainnya berhamburan keluar rumah untuk menyelamatkan diri.

“Tiba-tiba hujan sama angin, semuanya pada roboh ini. Saya ada di rumah. Ya, lari cari selamat aja,” kata Wagino.

Baca Juga: Hujan Deras, Pondasi Bangunan Timpa Tiga Rumah Warga

Kini, sejumlah rumah warga dan fasilitas umum yang rusak masih dilakukan pendataan oleh pemerintah setempat. Sementara, belum ada laporan korban jiwa atas peristiwa angin puting beliung yang terjadi.

#putingbeliung #cuacaekstrem #bencanaalam

Penulis : Kompastv-Lampung

Sumber : Kompas TV


TERBARU