> >

Sebanyak 267 Perwira Pelayaran Niaga Poltekpel Sorong Dilantik

Berita daerah | 31 Oktober 2021, 08:58 WIB

SORONG, KOMPAS.TV - Sebanyak 267 perwira pelayaran niaga Politeknik Pelayaran Sorong dilantik. Usai dilantik  sebagian dari mereka telah resmi diterima pada sejumlah perusahaan pelayaran.

Mereka yang dilantik ini adalah tenaga siap pakai, yang sudah siap bekerja pada perusahaan pelayaran, pasalnya selama menjalani pendidikan mereka telah melewati proses, terutama sejumlah praktek yang berkaitan langsung dengan pelayaran. Mengingat Politeknik Pelayaran Sorong merupakan sekolah yang berstandar Nasional, dan sudah banyak menghasilkan tenaga kerja yang terampil.

Meskipun pandemi proses pembelajaran tetap berlangsung baik secara daring maupun jarak jauh, sehingga lulusan Politeknik Pelayaran Sorong tidak harus diragukan, karena beberapa perusahaan telah menjalin kerjasama, untuk siap merekrut tenaga kerja.

Di dalam Politeknik Pelayaran Sorong juga ada sejumlah program CSR dari perusahan, guna memberikan pendidikan khusus bagi putra putri asli Papua, sehingga diharapkan agar putra putri Papua yang berminat dalam dunia pelayaran dapat mengambil peluang tersebut.

#SorongPapuaBarat #PoliteknikPelayaranSorong #ProgramCSR

Penulis : KompasTV-Sorong

Sumber : Kompas TV


TERBARU