Gara-gara Ingin Temui Mensos Risma, Peternak Ayam di Blitar Sampai Menangis Histeris, Ada Apa?
Peristiwa | 24 Oktober 2021, 18:22 WIB"Kami menanyakan kelanjutan instruksi Pak Jokowi bahwa telur (hasil peternak rakyat) dimasukkan sebagai salah satu komponen bantuan sosial," kata Yesy, dikutip dari Kompas.com, Minggu.
Yesy mengungkapkan, sebelumnya juga ada pejabat Kementerian Sosial (Kemensos) yang telah memberikan komitmen bahwa telur dari peternak rakyat bakal dimasukkan ke dalam bansos.
Komitmen itu, lanjut Yesy, disampaikan ketika para peternak menggelar aksi unjuk rasa di Jakarta, Senin (11/10) lalu.
"Tapi ternyata, kata Bu Menteri, aturan di bawahnya bukan kewenangan Ibu Menteri. Kami akan komunikasi dengan kementerian yang dimaksud," ujar Yesy.
Penulis : Aryo Sumbogo Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas.com