AKABRI 99 Gelar Vaksinasi Bagi Warga
Berita daerah | 20 Oktober 2021, 17:25 WIBDONGGALA, KOMPAS.TV - AKABRI tahun 1999 menggelar vaksinasi bagi masyarakat Kabupaten Donggala, hal ini dilakukan sebagai bentuk upaya dalam mendukung program pemerintah dalam pencanangan vaksinasi. Selain vaksinasi, bantuan sosial bagi masyarakat yang terdampak saat pandemi covid 19, juga turut diberikan dalam kegiatan ini.
Bertempat di kantor Satpol Air Polres Donggala, kegiatan vaksinasi bagi warga dilakukan oleh AKABRI angkatan 1999. Untuk menarik minat warga agar mau mengikuti vaksinasi, AKABRI memberikan doorprize satu unit sepeda motor bagi peserta vaksinasi yang beruntung.
Antusias warga terlihat dengan banyaknya jumlah warga yang mengikuti vaksinasi ini. Panitia sendiri menargetkan sekitar 500 warga untuk mengikuti vaksinasi.
Tidak hanya warga, sejumlah pelajar juga terlihat mengikuti vaksinasi ini. Pasalnya siswa yang akan mengikuti pembelajaran tatap muka disekolah harus memiliki sertifikat vaksin.
Kegiatan ini dilakukan untuk mendukung program pemerintah dalam percepatan vaksinasi bagi mastarakat.
#Vaksinasi #Covid19 #AKABRI99
Penulis : KompasTV-Palu
Sumber : Kompas TV