2 Siswa MTs Harapan Baru Korban Tenggelam Saat Susur Sungai dalam Keadaan Kritis
Peristiwa | 16 Oktober 2021, 00:08 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - 11 siswa MTs Harapan Baru Cijeungjing tewas tenggelam dalam kegiatan susur sungai di Ciamis, Jawa Barat, Jumat (15/10/2021).
Sebanyak 11 korban meninggal terdiri dari 8 orang laki-laki dan 3 orang perempuan. Sementara 2 lainnya ditemukan selamat dalam kondisi kritis dan kini masih dalam perawatan di ICU dan IGD RSUD Ciamis.
“Ada 21 orang siswa dan siswi. Dari data itu selamat 10 orang, meninggal 11 orang. Dari 10 orang itu, yang kritis tadi atas nama Yama dan Faza,” kata Kasiops SAR Jawa Barat, Supriono kepada Kompas TV, Jumat (15/10/2021).
Supriono menjelaskan, kedua korban kritis kemungkinan disebabkan karena banyaknya air yang masuk ke tubuh korban saat tenggelam.
"Ini korban tenggelam, tidak ada luka-luka tapi yang jelas tubuh memiliki kapasitas saat air masuk, jika berlebih (membahayakan), jadi upaya yang dilakukan saat ini melancarkan saluran nafas," jelasnya.
Baca juga: 11 Siswa MTs di Ciamis Tewas Tenggelam Saat Susur Sungai
Dia menambahkan, bahwa tidak ada indikator korban hanyut terbawa arus karena kondisi sungai normal namun memiliki kedalaman yang bervariasi.
"Lingkup radiusnya hanya 10 sampai 15 meter persegi dari titik awal (kegiatan susur sungai). Kedalaman sungai bervariasi antara 5 sampai 6 meter," imbuhnya.
Supriono memaparkan dugaan penyebab peristiwa dalam kegiatan ini bisa sampai memakan korban jiwa.
Pertama, dalam kegiatan susur sungai ini, para peserta yang masih berada di bawah umur tidak menggunakan alat keselamatan.
Penulis : Baitur Rohman Editor : Hariyanto-Kurniawan
Sumber : Kompas TV