Mensos Risma Tantang Pendemo Buka Data yang Diprotes!
Peristiwa | 13 Oktober 2021, 20:31 WIBLOMBOK TIMUR, KOMPAS.TV - Menteri Sosial, Tri Rismaharani berdebat dengan pengunjuk rasa saat kunjungan kerja ke Kabupaten Lombok Timur, NTB.
Ia didemo oleh mahasiswa dan kelompok LSM di Lombok, hari ini Rabu (13/10/2021).
Kedatangan Risma langsung disambut aksi unjuk rasa puluhan mahasiswa Universitas Gunung Rinjani dan kelompok LSM yang memantau bantuan program pangan non tunai.
Pengunjuk rasa mempertanyakan keterlibatan oknum Kepala Desa di Lombok Timur yang menjadi supplayer pemasok komoditi bantuan.
Tri Rismaharani pun langsung menemui pengunjuk rasa dan menantang pendemo untuk membuka data yang diprotes.
Sejumlah aparat Pol PP mencoba menghalau pengunjuk rasa yang mencoba menghampiri Tri Risma, namun mahasiswa tetap bersikeras menerima tantangan dan menanggapi Tri Rismaharini untuk berdebat.
Sementara itu, Menteri Sosial mengaku tidak mengetahui apa yang terjadi terkait adanya oknum Kepala Desa yang menjadi suplayer bantuan BPNT.
“Tapi kan aku nggak tahu apakah dilapangan seperti itu, kalau dia lapor ya saya akan cek, kan aku baru tahunya sekarang,” tanggap Menteri Sosial, Tri Rismaharani.
Baca Juga: Menteri Erick: Akan Contoh Urban Farming Buruan Sae
Penulis : Reny-Mardika
Sumber : Kompas TV