> >

BMKG Ungkap Pontensi Gempa hingga 8,7 Magnitudo di Purworejo, Bisa Picu Tsunami Dahsyat

Peristiwa | 12 Oktober 2021, 14:47 WIB
Ilustrasi gempa dan tsunami yang berpotensi terjadi di wlayah Purworejo, Jawa Tengah. (Sumber: grid.id)

PURWOREJO, KOMPAS.TV - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) ungkap potensi gempa bumi di wilayah Purworejo, Jawa Tengah, yang kekuatannya bisa mencapai 8,7 magnitudo. 

Kepala Pusat Gempa dan Tsunami, Bambang S. Prayitno menjelaskan, wilayah Kabupaten Purworejo merupakan kawasan rawan gempa dan tsunami, karena lokasinya yang berhadapan dengan sumber gempa megathrust segmen Jawa dengan potensi gempa dengan magnitudo maksimum M 8,7. 

Sumber gempa megathrust tersebut berada di zona subduksi yang merupakan tumbukan antara Lempeng Indo-Australia dan Lempeng Eurasi di dasar laut Samudra Hindia selatan Purworejo.

Jika gempa dengan skenario terburuk itu terjadi, lanjut Bambang, maka guncangannya dapat menimbulkan kerusakan di Jawa Tengah, Yogyakarta, sebagian Jawa Barat dan Jawa Timur.

Sementara itu, karena episenter gempa dahsyat itu di dasar laut dengan kedalaman hiposenter yang dangkal maka dapat memicu terjadinya tsunami.

Baca Juga: BMKG Analisis Kenaikan Suhu di DIY dan Jateng: Penggunaan Lahan Tinggi hingga Kondisi Gunung Merapi

Dilansir dari bmkg.go.id, wilayah Purworejo pernah dilanda gempa besar dan merusak pada tahun 1840, 1867, 1875, dan 1943. 

Sementara tsunami juga pernah terjadi di pantai Purworejo pada tahun 1840 dan 1921.

Bambang menegaskan, sampai detik ini tidak ada satupun negara maupun teknologi di dunia yang mampu memprediksi kapan akan terjadi gempa termasuk besaran gempa dan letak gempa. 

Karenanya, selain pembangunan jalur evakuasi dan rambu, perlu juga disiapkan tempat penampungan bagi para pengungsi yang memiliki kelengkapan sarana dan prasarana.

Penulis : Hedi Basri Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU