Tuntaskan Penyuntikan Dosis Ke-2, Kalbe dan KG Bantu Percepatan Vaksinasi Covid-19 di Pekanbaru
Sosial | 5 Oktober 2021, 22:56 WIBPEKANBARU, KOMPAS.TV - Sentra vaksinasi Covid-19 yang digelar oleh PT Kalbe Farma Tbk (Kalbe) dan Kompas Gramedia (KG) di Kota Pekanbaru, Riau, telah menuntaskan penyuntikan dosis kedua, Selasa (5/10/2021).
Dalam kegiatan yang bertujuan mendorong percepatan vaksinasi untuk masyarakat umum tersebut, Kalbe serta KG menggandeng Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan (POM) Pekanbaru.
Corporate Sustainability Manager Kalbe Abi Nisaka mengatakan, penyelenggaraan sentra vaksinasi tersebut merupakan wujud komitmen bersama untuk membantu pemulihan kondisi bangsa.
"Upaya vaksinasi merupakan bagian dari kontribusi Kalbe terhadap terciptanya herd immunity di masyarakat," kata Abi dalam siaran pers, Selasa.
Baca Juga: Dukung Percepatan Vaksinasi, Kalbe dan KG Media Gelar Vaksinasi Massal di Pekanbaru
Di samping itu, lanjut Abi, Kalbe pun terus berinovasi untuk menyediakan obat, suplemen, layanan telemedicine, dan laboratoriun terkait pemeriksaan terapi Covid-19 yang dibutuhkan masyarakat.
Sementara itu, Ketua Forum Komunikasi Daerah (FKD) KG Riau dan Sumatera Barat Del Fadilah turut bersyukur atas kelancaran selama kegiatan vaksinasi Covid-19 dosis kedua di Pekanbaru.
"Alhamdulillah, hari ini kembali Kompas Gramedia bekerja sama dengan Kalbe serta Balai Besar Pengawasan Obat dan Makanan Kota Pekanbaru mengadakan vaksinasi (dosis) kedua untuk masyarakat," tuturnya.
"Ada 900 vaksin (Covid-19) jenis Coronavac yang disuntikkan kepada warga yang telah mendapatkan suntikan vaksin (dosis) pertama pada tanggal 7 September kemarin," imbuh Del Fadilah.
Baca Juga: Vaksinasi Covid-19 di Indonesia Tembus 2 Juta Dosis Sehari
Penulis : Aryo Sumbogo Editor : Vyara-Lestari
Sumber : Kompas Gramedia/Kalbe