> >

Muncul Klaster Covid-19 di Sekolah, Anggota DPRD: Stop Dulu PTM, Hentikan Semuanya

Update corona | 23 September 2021, 10:47 WIB
Ilustrasi kegiatan belajar mengajar di sekolah. (Sumber: Tribunnews.com/Ist)

SEMARANG, KOMPAS.TV - Anggota Komisi E DPRD Jawa Tengah (Jateng) Yudi Indras Wiendarto menyoroti sejumlah kasus Covid-19 di tengah kegiatan pembelajaran tatap muka (PTM) di wilayah Jateng.

Yudi menilai, munculnya klaster Covid-19 baru di beberapa sekolah semestinya dapat disikapi secara serius oleh pemerintah daerah.

Baca Juga: 90 Siswa SMPN 4 Mrebet Purbalingga Positif Covid-19, Dinas Kesehatan Ungkap Dugaan Penyebabnya

Menurut dia, tidak boleh ada egoisme sektoral di masa pandemi Covid-19. Sebab, kata Yudi, satu sektor bermasalah akan berkaitan dengan sektor lainnya.

"Pendidikan merupakan hal yang penting. Tapi di saat pandemi seperti ini, perhatikan sektor kesehatan dan ekonomi. Itu juga urgen," kata Yudi dikutip dari Kompas.com pada Kamis (23/9/2021).

Yudi mengaku sebelum PTM digelar, pihaknya sudah mengingatkan kepada dinas pendidikan setempat agar tak sembrono dalam menerapkan kebijakan PTM tersebut.

Baca Juga: Ratusan Siswa Diketahui Positif Covid-19 saat Kegiatan Belajar Tatap Muka di Jakarta dan Jawa Tengah

Lalu, ketika muncul klaster Covid-19 baru di sejumlah sekolah, ia meminta agar kegiatan PTM dihentikan dulu semuanya.

"Stop dulu PTM, kesiapan sekolah dievaluasi. Kalau memang klaster besar maka PTM di wilayah tersebut hendaknya dihentikan dulu semuanya," ucap Wakil Ketua DPD Partai Gerindra Jateng ini.

Selanjutnya, kata dia, siswa diminta kembali belajar secara online dan guru atau tenaga pendidik mesti meningkatkan kemampuan guna memberikan materi dengan kreatif.

Penulis : Tito Dirhantoro Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas.com


TERBARU