Duar! Bom Ikan Meledak Saat Polisi Gerebek Arena Judi
Berita daerah | 22 September 2021, 12:08 WIBJEMBER, KOMPAS.TV - Sebuah benda diduga bom ikan atau bondet meledak saat polisi menggerebek arena judi dadu di Jember Jawa Timur. Satu orang pelaku dilarikan ke rumah sakit karena kritis, sedangkan belasan pelaku lainnya ditangkap.
Penggerebekan judi dadu dilakukan di sebuah rumah di Desa Bagon, Kecamatan Puger, Kabupaten Jember, pada Senin dini hari (20/9/2021). Kegiatan awalnya berlangsung aman dan petugas menemukan belasan orang yang diduga menjadi pelaku perjudian.
Baca Juga: 1 Miliar Rupiah Uang Buku Digelapkan Untuk Judi Online
Namun, tiba-tiba terjadi ledakan di belakang rumah, yang diduga bom ikan atau bondet. Bom ikan itu dibawa oleh salah satu pelaku judi, yang berusaha melarikan diri lewat pintu belakang rumah. Akibat ledakan itu, pemilik bondet, Supandi, mengalami luka parah dan dilarikan ke rumah sakit.
Tim inafis Polres Jember menemukan serpihan sisa ledakan berupa potongan logam dan batu yang berserakan di tanah dan menancap di pepohonan. Polisi juga menyita peralatan judi dadu berikut belasan pelaku perjudian.
Baca Juga: Gunakan Bom Ikan di Perairan Selayar, 2 Kapal Nelayan Diamankan Petugas KKP
Polisi belum bisa memintai keterangan pemilik bom ikan, karena masih menjalani perawatan di rumah sakit Balung dengan luka di bagian telapak tangan, leher dan perut.
#BomIkan #Bondet #GerebekTempatJudi #BomMeledak
Penulis : KompasTV-Jember
Sumber : Kompas TV