> >

Murah Meriah! Soto Rp 2.000 Untuk Warga Terdampak Pandemi Covid-19

Sosial | 6 September 2021, 17:08 WIB

KOMPAS.TV - Membantu warga terdampak pandemi covid-19, pedagang warung makan di Kediri, Jawa Timur menjual satu porsi soto ayam dagangannya seharga Rp 2.000. Hal ini dilakukannya untuk membantu warga mendapatkan makanan bergizi dengan harga murah.

Membantu warga terdampak pandemi covid-19 mendapatkan makanan bergizi dengan harga murah, Firman Agus seorang pedagang soto di Kecamatan Mojoroto, Kediri menjual satu porsi soto ayam dagangannya seharga dua ribu rupiah.

Sudah berjualan sejak satu bulan lalu, ide menjual soto ayam seharga dua ribu rupiah muncul, ketika Firman merasakan sulitnya memperoleh pendapatan di masa pandemi covid-19.

Baca Juga: Kenapa ada Banyak Jenis Soto di Indonesia

Di tengah kesulitan ekonomi yang dirasakannya, laki-laki berusia 30 tahun ini justru tergerak untuk membantu sesama. Bagi Firman, usaha soto ini didirikan bukan untuk mencari keuntungan semata. Namun ada misi sosial yang ia usung. 

Murahnya harga, serta lezat, dan gurihnya rasa, membuat soto ayam ini laku hingga 50 porsi setiap harinya. Pelanggan utamanya adalah para pengayuh becak, hingga santri luar kota yang menimba ilmu di Pondok Pesantren Lirboyo. 

Penulis : Luthfan

Sumber : Kompas TV


TERBARU