Kota Bengkulu Kembali Gelar Sekolah Tatap Muka
Berita daerah | 16 Agustus 2021, 20:09 WIBBENGKULU, KOMPAS.TV – SMP Negeri 2 Kota Bengkulu menjadi salah satu sekolah yang kembali menggelar kegiatan belajar mengajar tatap muka, mulai senin 16 Agustus 2021.
Kepala SMP Negeri 2 Kota Bengkulu Susnaini, menjelaskan, sesuai aturan pelaksanaan KBM tatap muka di masa pandemik, hanya 50 persen siswa yang berada dalam satu kelas, dengan durasi pembelajaran selama 2 jam setiap hari.
Pembagian siswa yang datang ke sekolah juga diterapkan. Siswa yang masuk pada hari senin, kembali akan belajar di sekolah pada hari rabu dan jum’at. Begitu pula siswa yang masuk pada hari selasa, akan kembali ke sekolah pada hari kamis dan sabtu.
Susnaini mengatakan, pembatasan hari dan jumlah siswa itu untuk mengurangi interaksi di sekolah sehingga penyebaran COVID-19 dapat dicegah.
Salah seorang siswa mengaku senang akhirnya bisa belajar di sekolah. Ia mengakui, pelajaran yang disampaikan guru di sekolah lebih bisa dipahami dibandingkan pelajaran secara daring.
KBM tatap muka yang kembali dilaksanakan ini tetap dalam pengawasan Satgas COVID-19 Kota Bengkulu.
Diharapkan sekolah tetap melaksanakan prokes ketat agar tak terjadi klaster penyebaran COVID-19.
#SekolahTatapMuka #KegiatanBelajarMengajar #Kotabengkulu #SiswaSekolah
Penulis : KompasTV-Bengkulu
Sumber : Kompas TV