Berkat Tangan Dingin, Warga Berhasil Membuat Robot Penyemprot Desinfektan dari Barang Bekas
Berita daerah | 14 Agustus 2021, 20:03 WIBSURABAYA, KOMPAS.TV - Kreativitas tanpa batas cocok dianugerahkan kepada warga Kampung Tembok Gede, Kelurahan Bubutan, Kecamatan Bubutan, Surabaya, Jawa Timur.
Dengan tangan dingin, warga Kampung Tembok Gede berhasil menyulap barang bekas menjadi sebuah robot penyemprot desinfektan.
Robot yang diberi nama Delta ini bergerak dengan menggunakan keempat rodanya.
Tangannya diberi alat dan dimodifikasi sedemikian rupa untuk menyemprot cairan desinfektan.
Robot Delta bertugas menyemprotkan desinfektan di sepanjang jalan Kampung Tembok Gede.
Interval penyemprotan dilakukan dua kali dalam seminggu.
Pergerakannya dikendalikan dari sebuah remot kontrol.
Robot Delta dirakit dari barang-barang bekas seperti panci, tv tabung, penyangga kipas angin, mainan mobil, dan alat pemasak nasi.
Robot Delta juga memiliki jeriken untuk menampung 10 liter cairan desinfektan.
Menurut Aseyan, salah seorang pengurus lingkungan, robot Delta awalnya dibuat untuk mengantar makanan ke rumah warga.
Namun, setelah PPKM diterapkan, robot Delta beralih fungsi menjadi penyemprot desinfektan.
Video Editor: Vila Randita
Penulis : aryo-bimo
Sumber : Kompas TV