> >

Ribuan Warga Ikuti Prosesi Pemakaman Habib Saggaf Aljufri, Gubernur dan Wali Kota juga Hadir

Peristiwa | 4 Agustus 2021, 19:35 WIB
Prosesi pemakaman Habib Saggaf Aljufri di Masjid Alkhairaat, Palu, Sulawesi Tengah. (Sumber: Kompas TV/Ant)

PALU, KOMPAS.TV - Ribuan warga Palu, Sulawesi Tengah, menghadiri prosesi pemakaman dan ikut melakukan salat jenazah Ketua Umum Alkhairaat, Habib Sayyid Saggaf bin Muhammad Aljufri. Gubernur Sulteng Rusdy Mastura dan Wali Kota Palu Hardianto Rasyid turut hadir.

Perwakilan keluarga Habib Saggaf, Habib Ali Hasan Aljufri, memberi sambutan dalam prosesi pemakaman itu.

Habib Ali Hasan mengatakan, almarhum berpesan untuk menjaga Alkhairaat. Untuk diketahui, Alkhairaat adalah organisasi Islam yang berbasis di Palu.

Baca Juga: 650 Kiai Meninggal, Vaksinasi di Ponpes Digenjot

“Ini pesan beliau, selalu beliau sampaikan Alkhairaat, hidupkan Alkhairaat, jaga Alkhairaat," kata Habib Ali Hasan Aljufri pada Rabu (4/8/2021). 

Lalu, jenazah Habib Saffaf Aljufri di-salat-kan di halaman sebelah kanan Masjid Alkhairaat. Jemaah salat jenazah meluber hingga ke jalan di sekitar masjid karena banyak warga yang hadir.

Salat jenazah Habib Saggaf Aljufri. (Sumber: Kompas TV/Ant)

Para jemaah berdiri rapat, layaknya tata cara salat jenazah dalam kondisi biasa. 

Setelah itu, warga memakamkan jenazah di pekuburan kompleks Masjid Alkhairaat di Jalan SIS Aljufri, Palu. 

Keluarga dan warga mengantar almarhum Habib Saggaf saat proses pengebumian. Jenazah Habib Saggaf terbaring di samping makam adiknya, Habib Sayyid Abdillah bin Muhammad Aljufri.

Menjelang meninggal, Habib Saggaf mengucapkan tiga kalimat yang menggetarkan Habib Ali Hasan.

Penulis : Ahmad Zuhad Editor : Fadhilah

Sumber : Kompas TV/Antara


TERBARU