Oknum Polisi Dikeroyok Massa Karena Diduga Rampas Motor Warga di Deli Serdang Sumut
Peristiwa | 25 Juli 2021, 13:40 WIBDELI SERDANG, KOMPAS.TV - Seorang oknum polisi nyaris tewas dikeroyok massa di Deli Serdang, Sumatera Utara.
Oknum polisi itu diduga dikeroyok massa karena diduga berusaha merampas sepeda motor warga.
Amuk massa terhenti setelah sejumlah warga lain berusaha menenangkan amarah warga.
Akibatnya, oknum polisi tidak sadarkan diri hingga harus dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan.
Oknum polisi itu tengah dirawat di RS Bhayangkara Medan dalam kondisi koma.
Sementara itu, tujuh pelaku lainnya lanjut dalam pengejaran polisi.
Baca Juga: Kisruh Ivermectin Berlanjut, Ada Tudingan Keterlibatan Pejabat dan Politisi dalam Bisnis
Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar kamu semua tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Subscribe juga channel YouTube Kompas TV dan aktifkan lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru langsung.
Penulis : Christandi-Dimas
Sumber : Kompas TV