> >

Kasus Covid-19 Varian Delta Ditemukan di Yogyakarta, Ini Instruksi Sultan Hamengkubuwono X

Update | 18 Juli 2021, 16:01 WIB

KOMPAS.TV - Usai menyambut Kapolri dan Panglima TNI dan Menteri Kesehatan di Komplek Kepatihan Yogyakarta, Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta Sri Sultan Hamengkubowono X memastikan adanya varian delta yang masuk di wilayahnya.

Sultan Hamengkubowono X menginstruksikan sejumlah hal untuk menghentikan penularan kasus varian delta.

Varian delta ditemukan dari 25 sampel covid-19 yang diteliti Universitas Gajah Mada Yogyakarta bulan  Juni dan Juli, 20 di antaranya terkonfirmasi varian delta.

11 kasus orang dewasa dan 9 kasus varian delta pada anak.

Sultan menyerukan sejumlah langkah pada jajarannya di antaranya percepatan vaksinasi, perbanyak tracing, dan perketat aktivitas kegiatan masyarakat yang menimbulkan kerumunan.
 

Penulis : Anjani-Nur-Permatasari

Sumber : Kompas TV


TERBARU