Anggota Polisi Ini Sediakan Oksigen Gratis Bagi Warga
Sosial | 9 Juli 2021, 10:47 WIBBOGOR, KOMPAS.TV - Kelangkaan oksigen karena membludaknya permintaan membuat anggota kepolisian dari Polres Bogor, Brigadir Kepala Arif Rahman tergerak menyediakan oksigen gratis bagi warga tidak mampu.
Di tempat tinggalnya di perumahan Cluster Olivia, Kelurahan Kedung Badak, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor Bripka Arif rahman membuka posko oksigen gratis bagi warga tidak mampu.
Ide oksigen gratis ini tercetus setelah melihat antrean luar biasa di agen pengisin oksigen. Selain itu beberapa keluarganya juga menjadi korban keganasan virus Corona.
Ia terkendala masalah pasokan dan ketersediaan tabung. Dalam satu hari, Bripka Arif baru bisa melayani sepuluh tabung saja. Bahkan banyak warga yang datang tidak kebagian.
Bagi warga yang sangat membutuhkan bisa datang langsung ke lokasi dengan membawa tabung berukuran satu meter kubik kemudian ditukar dengan tabung yang sudah terisi oksigen.
Usaha kemanusian yang diinisiasi Bripka Arif ini mendapat apresiasi dari atasannya Kapolres Bogor AKBP Harun bersama dengan Forkopimda Kabupaten Bogor Harun datang langsung ke rumah anggotanya tersebut.
Video Editor: Faqih Fisabilillah
Penulis : Sadryna-Evanalia
Sumber : Kompas TV