Gibran Tunda Piala Wali Kota, Karena Instruksi Khusus dari Ganjar
Peristiwa | 30 Juni 2021, 17:12 WIBSOLO, KOMPAS.TV – Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka terpaksa harus menunda Piala Wali Kota Solo 2021.
Hal itu harus dilakukan Gibran, karena adanya instruksi khusus dari Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Kapolda Irjen Ahmad Luthfi.
“Dari saya siap, tuan rumah siap, panitia siap, pemain siap, sudah diswab. Tiba-tiba ada instruksi khusus dari pak kapolda dan pak ganjar ditunda, mau gimana lagi, untuk kebaikan bersama. Tim yang sudah di solo sudah ada ganti ruginya sudah kami transfer. Ini situasi darurat,”kata Gibran ketika dikonfirmasi.
Sebelumnya Piala Wali Kota Solo 2021 akan mulai Selasa (29/6/2021) di Stadion Manahan.
Namun, Satgas Daerah COVID-19 Jawa Tengah mengumumkan penundaan turnamen pramusim.
Hal ini dikarenakan tingginya kasus Covid-19 di Jawa Tengah.
Meski seluruh panitia, hingga peserta telah diswab, Gibran mengatakan demi kebaikan bersama maka turnamen ditunda.
Video Editor: Lisa
Penulis : Yuilyana
Sumber : Kompas TV