Wartawan Media Online di Simalungun Tewas Ditembak Orang Tak Dikenal
Kriminal | 20 Juni 2021, 18:30 WIBKOMPAS.TV - Keluarga Mara Salem Harahap pemimpin redaksi media online di Simalungun Sumatera Utara berharap polisi bisa mengungkap siapa pembunuh anggota keluarganya.
Keluarga dan istri korban mengaku juga sempat diperiksa oleh penyidik terkait tewasnya Mara Salem Harahap.
Penyidik juga telah meminta rekaman CCTV di rumah korban yang akan dijadikan sebagai alat bukti tambahan.
Keluarga berharap polisi bisa mengungkap motif dan pelaku pembunuhan ini.
Penyelidikan tewasnya Mara Salem Harahap, pimpinan redaksi salah satu media online di Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara masih terus diselidiki oleh Polres Simalungun.
Polres Simalungun dibantu dibantu Direktorat Kriminal Umum Polda Sumut menggelar olah TKP untuk mencari petunjuk terkait tewasnya korban.
Hingga saat ini lima orang saksi telah diperiksa baik dari keluarga korban, tetangga hingga warga yang menemukan korban.
Tak hanya memeriksa saksi, polisi juga melakukan otopsi terhadap jenazah korban untuk kepentingan penyelidikan.
Nantinya hasil otopsi akan menyimpulkan penyebab tewasnya korban.
Penulis : Natasha-Ancely
Sumber : Kompas TV