Komisi E DPRD DKI akan Panggil Dinas Pendidikan Terkait Pembelajaran Tatap Muka
Sosial | 16 Juni 2021, 18:09 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Anggota Komisi E sekaligus Ketua Fraksi Partai Golkar DPRD DKI Jakarta, Basri Baco, mengatakan akan memanggil Dinas Pendidikan (Disdik) DKI terkait uji coba pembelajaran tatap muka (PTM).
Pemanggilan ini berkaitan dengan lonjakan kasus covid-19 di wilayah DKI Jakarta yang terjadi selama beberapa hari terakhir.
"Iya itu kita ada rencana mau panggil Disdik terkait itu," kata Basri saat dihubungi, Rabu (16/6/2021).
Ia mengatakan sebelumnya sudah berencana untuk memanggil pihak disdik terkait banyaknya komplain PPDB, tetapi belum dilakukan karena proses masih berjalan.
"Sekarang kan lagi fokus PPDB, kita juga tadinya mau panggil terkait banyak komplain, tapi kan kita masih berpikir positif, biarkan mereka kerja dulu jangan kita ganggu," kata Basri.
Terkait wacana PTM yang akan dilaksanakan Juli mendatang, Basri mengaku belum tahu apakah akan tetap dilakukan atau tidak. Dia mengatakan keputusan diambil mengikuti situasi Covid-19 saat ini.
Baca Juga: Wagub DKI Pastikan Uji Coba Belajar Tatap Muka Tetap Berjalan, Meski Kasus Covid-19 Melonjak
"Kita belum tahu. Kalau (kasus) covid-19 menurun, mungkin dilakukan. Tapi dengan pengawasan protokol kesehatan yang ketat. Tapi, kalau makin tinggi siapa yang berani. Siapa yang mau tanggung jawab," ujarnya.
Saat ini uji coba PTM tengah berlangsung di 226 sekolah di wilayah DKI Jakarta yang terbagi menjadi SD, SMP, SMA, dan SMK selama dua minggu dimulai pada Rabu (9/6/2021) lalu.
Sebelumnya, Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria juga mengatakan akan melihat situasi dan kondisi Covid-19 terkait keputusan PTM pada bulan Juli mendatang. Ia menekankan bahwa kesehatan tentu yang paling utama.
Penulis : Hasya Nindita Editor : Fadhilah
Sumber : Kompas TV