Kemenhub Bagikan Masker dan Sembako Untuk Pekerja Transportasi
Berita daerah | 2 Juni 2021, 18:38 WIBPEMALANG, KOMPAS.TV – Sebanyak 200 pekerja transportasi di Kabupaten Pemalang menerima bantuan masker dan sembako oleh Kementerian Perhubungan dan KompasTV yang disalurkan melalui Lazismu.
Para penerima bantuan ini rata-rata bekerja sebagai ojek online, tukang becak, juru parkir hingga penyapu jalanan. Mereka mendapatkan sembako yang berisi beras, gula, minyak goreng, serta satu pack masker.
Pembagian bantuan dilakukan secara simbolis di Kantor Lazismu dan untuk menghindari kerumunan pembagian paket bantuan diantarkan kerumah para penerima. Ketua Badan Pengurus Lazismu Kabupaten Pemalang Sudjadi mengatakan apa yang dilakukan pihaknya merupakan upaya pencegahan penularan Covid-19.
Salah satu pengemudi ojek daring Multiarsih menyebutkan bantuan yang diberikan sangat berarti. Apalagi bantuan juga tidak hanya masker tetapi juga sembako.
Diharapkan bantuan ini bisa meringankan beban mereka disaat mengalami penurunan penghasilan dampak dari pandemi covid 19. Pemberian masker sebagai wujud kepedulian untuk saling menjaga diri dari penyebaran virus korona.
Meski vaksin covid 19 sudah didistribusikan ke sebagian masyarakat, namun penderita covid 19 di indonesia khususnya di pemalang masih fluktuatif. Masyarakat dihimbau untuk terus sadar akan bahaya covid 19 dengan terus menerapkan protokol kesehatan dan saling Jogo Tonggo.
Penulis : KompasTV-Pekalongan
Sumber : Kompas TV