> >

3.210 Stok Vaksin Astrazeneca Di Gudang Dinkes Sulsel Kadaluarsa Akhir Juni 2021

Berita daerah | 29 Mei 2021, 18:15 WIB

MAKASSAR, KOMPASTV -  Pasca dilarangnya penggunaan vaksin Astrazeneca di indonesia kini sebanyak 3.210 stok vaksin Astrazeneca masih mengendap di gudang vaksin dinas kesehatan provinsi sulawesi selatan, vaksin Astrazeneca inipun akan kadaluarsa pada akhir juni 2021 mendatang.

Pasca dilarangnya vaksin Astrazeneca di indonesia membuat vaksin tersebut hanya disimpan di gudang vaksin milik dinas kesehatan provinsi sulawesi selatan, digudang ini stok vaksin masih 3.210 yang sejak tiba belum digunakan, hal inipun membuat petugas kesehatan khawatir terkait masa kadaluarsa dari vaksin Astrazeneca ini yang hanya bertahan hingga akhir juni 2021 mendatang,

Berdasarkan dari data dinas kesehatan vaksin Covid-19 rata-rata bertahan hingga 6 bulan sampai 1 tahun, namun untuk vaksin jenis Astrazeneca ini masa kadaluarsa nya lebih pendek dibandingkan dengan vaksin covid jenis lain.

Penulis : KompasTV-Makassar

Sumber : Kompas TV


TERBARU