Pademi Covid-19, Perayaan Waisak Di Gorontalo Akan Digelar Terbatas
Berita daerah | 25 Mei 2021, 11:01 WIBGORONTALO, KOMPAS TV – Jelang perayaan hari raya waisak, sejumlah umat budha mulai melakukan berbagai persiapan dan latihan di Vihara Budha Dharma Gorontalo.
Salah satu latihan yang di lakukan oleh pemuda umat Budha ini adalah latihan prosesi puja, dimana prosesi puja pada tahun 2021 ini umat budha akan melakukan meditasi pada detik-detik waisak.
Perayaan waisak tahun ini pengurus Vihara Budha Dharma Gorontalo mengurangi kegiatan di dalam Vihara karena masih berada di tengah pandemi covid-19.
Pengurus vihara menjelaskan dalam ibadah nanti pihaknya akan menerapkan protokol kesehatan yang ketat mulai dari memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak dan membatasi umat.
Tak hanya itu, untuk mencegah penyebaran covid-19, umat Budha yang berumur 50 tahun kebawah diizinkan beribadah di vihara, sementara umat yang berumur 50 tahun keatas diimbau untuk mengikuti ibadah secara virtual.
Aryananda menambahkan waisak tahun ini, seluruh persiapan kegiatan ibadah di Vihara dilakukan oleh pemuda Buddha Dharma Gorontalo, hal ini dilakukan untuk mencegah terjadinya klaster baru penyebaran covid-19.
#Pandemi #Covid-19 #Waisak
Penulis : KompasTV-Gorontalo
Sumber : Kompas TV