> >

Pria di Banyuasin Tewas Dimakan Buaya Saat Mencari Rumput

Peristiwa | 23 April 2021, 13:14 WIB
Tangkap layar rekaman warga pada akun instagram @bastiyar_jaya yang memposting padatnya masyarakat karena dikabarkan ada seorang pencari rumput di kabupaten Banyuasin diduga hilang diterkam buaya saat mencari rumput. (Sumber: Tribunnews.com)

BANYUASIN, KOMPAS.TV - Peristiwa tragis kembali terjadi. Seorang pria bernama Umar Bahiri (50) di Banyuasin Sumatera Selatan tewas diterkam buaya. Umar tewas usai diseret buaya masuk kanal.

Melansir dari Tribunnews.com (21/4/2021), Umar diseret buaya saat mencari rumput untuk pakan ternak di Desa Santan Sari, Kecamatan Sembawa, Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan (Sumsel), Senin (19/4/2021). Saat itu, seorang temannya bernama Nurhalim (45 tahun) sempat mencoba menolong korban, akan tetapi tak berhasil. 

Cerita berawal saat Umar hendak mencari rumput bersama temannya,  Nurhalim. Ditengah mencari rumput, tiba-tiba Umar berteriak sehingga mengejutkan Nurhalim.

Nurhalim yang mendengar teriakan minta tolong, sontak saja mendekati sumber suara.

Nurhalim kemudian berusaha menebaskan parang ke arah buaya  tersebut agar binatang itu melepaskan tubuh rekannya. Nahasnya, upaya Nurhalim tidak berhasil. Buaya dengan cepat menarik tubuh Umar ke dalam sungai.

Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Banyuasin Ajun Komisaris Polisi (AKP) M Ikang Ade Putra menerangkan, bahwa saat mencari sumber suara, Nurhalim terkejut lantaran melihat Umar bergelut dengan buaya.

Baca Juga: Detik-Detik Warga Tarik-Menarik Selamatkan Perempuan yang Diterkam Buaya di Pandeglang

"Saksi ini melihat tangan korban sudah ditarik buaya ke dalam sungai," tutur Ikang, dilansir dari Kompas.com.

Pencarian korban dilakukan selama hampir 1x24 jam yang kemudian jenazah korban akhirnya ditemukan sekira pukul 03.05 WIB. Ikang ketika dikonfirmasi mengatakan, "Saat ditemukan jenazah korban terlihat mengapung di pinggiran parit kanal, kurang sekitar lebih 50 meter dari TKP," ujarnya.

Diketahui, sehari sebelumnya atau pada senin (19/4/2021) pagi, korban dilaporkan hilang diterkam buaya saat mencari rumput pakan ternak bersama dua rekannya di parit kanal PT. KAM Kabupaten Banyuasin.

Penulis : Fransisca Natalia Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU