Khawatir Gempa Susulan, Warga yang Rumahnya Rusak Diimbau untuk Mengungsi
Update | 11 April 2021, 15:10 WIBLUMAJANG, KOMPAS.TV - Pascagempa bermagnitudo 6,1 pada Sabtu (10/04) kemarin, serangkaian gempa susulan masih terjadi.
Minggu (11/04) pagi, terjadi gempa susulan dengan magnitudo 5,5 pada pukul 06.45 WIB.
Pemantauan gempa susulan dilakukan tim badan meteorologi klimatologi, dan geofisika, atau BMKG di Balai Desa Kaliuling, Kecamatan Tempursari, Kabupaten Lumajang.
Pascagempa bermagnitudo 6,1 pada Sabtu (10/04) kemarin, telah terjadi sedikitnya sembilan kali gempa susulan.
Di Desa Kaliuling, gempa bermagnitudo 6,1 yang terjadi Sabtu kemarin merusak 400 rumah.
Dapur umum didirikan bagi warga terdampak gempa.
Di Kabupaten Lumajang, gempa bermagnitudo 6,1 pada Sabtu (10/04) kemarin, mengakibatkan lima orang meninggal dunia, dan merusak sejumlah bangunan.
Di Desa Sidomulyo, Kecamatan Pronojiwo, Kabupaten Lumajang, sekitar 30 rumah warga rusak berat akibat gempa.
Sedangkan, sepuluh rumah mengalami rusak ringan hingga sedang.
Sabtu (10/04) malam, korban gempa yang rumahnya rusak, untuk sementara tinggal di tenda pengungsian yang dibuat swadaya oleh masyarakat.
Tim gabungan di lapangan mengimbau masyarkat untuk tidak menempati rumah mereka yang mengalami rusak ringan hingga sedang demi keamanan.
Masyakarat diimbau untuk menempati pengungsian yang sudah disiapkan oleh petugas di Balai Desa Kaliuring dan di lapangan Desa Kaliuring.
Penulis : Dea-Davina
Sumber : Kompas TV