Pembinaan Manajemen Konflik dan Jurnalisme Damai
Berita daerah | 9 April 2021, 16:14 WIBJAMBI, KOMPAS.TV - Pembinaan ini diikuti 40 peserta yang terdiri dari jurnalis media elektronik, media cetak, media online dan organisasi pemuda dan mahasiswa dari berbagai Agama di Provinsi Jambi. Pembinaan yang diberikan jurnalis dan organisasi kepemudaan dan mahasiswa dapat memberikan edukasi kepada masyarakat terkait kerukunan umat beragama yang dapat meningkatkan toleransi beragama.
Peserta mendapatkan materi tentang pemahaman potensi konflik serta faktor penyebabnya, baik potensi konflik dari isu keagamaan, politik, sosial, ekonomi, budaya, lingkungan dan lahan. Terhadap konflik-konflik yang terjadi saat ini, media ataupun organisasi kepemudaan dan mahasiswa diharapkan dapat menyampaikan tulisan-tulisan yang mengarah kepada jurnalisme damai.
#KantorWilayahKementrianAgamaProvinsiJambi #JurnalismeDamai #ProvinsiJambi
Penulis : KompasTV-Jambi
Sumber : Kompas TV