> >

Wali Kota Gibran Marah di SMAN 1 Solo karena Guru Langgar Protokol Kesehatan Tatap Muka

Peristiwa | 30 Maret 2021, 16:27 WIB
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka. (Sumber: KOMPAS.com/LABIB ZAMANI)

SOLO, KOMPAS.TV-  Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka marah saat inspeksi mendadak (sidak) di SMAN 1 Solo, Senin (29/3/2021).

Ia melihat para guru yang berada di ruang guru berbincang tanpa menggunakan masker.

Masker hanya digantungkan di leher. 

Gibran pun memerintahkan ajudannya untuk mencatat nama-nama guru yang tidak memakai masker itu.

"Tadi yang nggak pakai masker, namanya akan saya catat satu-satu, ini serius, jangan main-main demi keselamatan anak-anak kita," ujar Gibran, seperti yang dikutip dari Tribunnews.com, Selasa (30/3/2021).

Gibran tidak sendirian datang ke SMAN 1 Solo.

Ia bersama dengan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, melakukan inspeksi mendadak untuk melihat kesiapan sekolah menggelar pembelajaran tatap muka.

Baca Juga: Klarifikasi Gibran Soal Duduk di Meja, Depan Menteri PUPR

Sesuai jadwal, seharusnya Gibran dan Ganjar mendatangi MAN 1 Solo terlebih dulu.

Akan tetapi, mereka memutuskan untuk mendatangi SMAN 1 Solo.

Penulis : Switzy Sabandar Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU