Dugaan Penyebaran Covid 19 DiLapas Dari Kantong Makan
Berita daerah | 23 Maret 2021, 14:20 WIBSUKABUMI, KOMPAS.TV - Pihak Lapas Kelas IIB Sukabumi, Jawa Barat, akan terus memperketat Protokol Kesehatan, baik di dalam Lapas maupun di pintu masuk Lapas Sukabumi. Saat ini 47 Narapidana masih menjalani isolasi mandiri di 4 kamar dalam Lapas. Namun, satu orang masih menjalani perawatan rumah sakit syamsudin karena adanya gejala Komorbid.,
Pihak Lapas bersama Puskesmas Pabuaran, telah melakukan tracing terhadap penularan yang terjadi di dalam Lapas. Kalapas Kelas IIB Sukabumi, Christo Toar, setelah melakukan tracing diduga penularan terjadi dari plastik makanan yang dikirimkan untuk Narapidana. Sehingga untuk mencegah pihaknya akan mengganti seluruh kantong plastik makanan yang dikirimkan, dengan tetap mematuhi protokol kesehatan dan dilakukan penyemprotan disinfektan.,
Pihak Lapas akan terus memperketat protokol kesehatan, baik di dalam Lapas maupun pintu masuk dengan rutin penyemprotan disinfektan. Seluruh napi saat ini kondisinya dalam keadaan baik, dan di dalam pengawasan petugas kesehatan pihak Lapas dan Puskesmas Pabuaran.,
Penulis : KompasTV-Sukabumi
Sumber : Kompas TV