"Kampung Hijau Bang Jago", Destinasi Wisata Baru di Kota Pontianak
Berita daerah | 23 Maret 2021, 10:11 WIBPONTIANAK, KOMPAS.TV - Kampung Hijau Bang Jago, begitulah warga Gang Belibis, Kelurahan Tengah, Kecamatan Pontianak Kota, Kota Pontianak, memberi nama wilayah mereka.
Selain karena warga yang menjaga lingkungan mereka tetap hijau, dengan merawat tanaman dan pepohonan di sekitar tempat tinggal, kawasan ini juga memiliki banyak potensi lainnya. Mulai dari keterampilan menanam, melukis, menjahit, dan merakit serta mengolah limbah menjadi hasil karya.
Sementara itu, lurah tengah mendukung warganya untuk membuat destinasi wisata baru ini.
Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono, yang membuka secara resmi launching Kampung Hijau Bang Jago, mengapresiasi langkah yang dilakukan oleh warga di Gang Belibis. Ia berharap kelestarian lingkungan dan potensi yang dimiliki bisa menjadi daya tarik, dan dikelola secara berkelanjutan.
Dalam kegiatan ini, warga juga menampilkan kerajinan tangan olahan dari ampas kopi, bambu, dan olahan sampah organik. Ada pula festival ikan cupang, dan festival aneka tanaman dan kuliner.
Penulis : KompasTV-Pontianak
Sumber : Kompas TV