Jenazah Pasien Covid-19 Hilang, Istri Mimpi Didatangi Almarhum Suaminya, Kaget Lihat Nisan Bergeser
Berita daerah | 15 Maret 2021, 06:51 WIBPAREPARE, KOMPAS.TV- Teka-teki sejumlah makam pasien Covid-19 yang ada di Kelurahan Lompoe, Parepare, Sulawesi Selatan dibongkar dan bahkan jenazahnya hilang masih belum terkuak.
Terkini adalah kesaksian warga yang jenazah salah satu anggota keluarganya nyaris hilang dari kompleks pemakaman pasien Covid-19 itu. Meski makamnya sudah sempat dibongkar orang tak dikenal.
Adalah Nanni (60) , warga setempat dimana jenazah almarhum suaminya yang nyaris hilang di pemakaman tersebut.
Baca Juga: Ditemukan Saldal Jepit dan Dilihat Peziarah, Ini Fakta Hilangnya Jenazah Pasien Covid-19 di Parepare
Dia mengaku kaget melihat makam suaminya, almarhum Najib, yang meninggal dikuburkan di pemakaman Khusus Covid-19, 6 Desember 2020 lalu. Makam itu nyaris terbongkar secara misterius.
"Saya mimpi mendiang suami saya mengatakan rumahnya rusak. Jadi kami datang di makamnya dan memang kubur nya nyaris terbongkar," kata Nanni saat ditemui di lokasi kuburan, Minggu (14/03/2020).
Hal yang sama dialami Hasan anak Nanni. Hasan juga bermimpi bertemu mendiang ayahnya.
Dalam mimpinya Hasan diminta oleh ayahnya mengunjungi makamnya karena telah dirusak orang.
Baca Juga: Di Parepare, Sejumlah Makam Pasien Covid-19 Dibongkar dan Jenazah Pun Hilang
"Dua hari lalu, saya dan juga istri saya bermimpi bertemu mendiang ayah. Dalam mimpi ayah meminta kami mendatangi kuburannya. Sampai di kuburan ternyata nisan kuburan ayah saya bergeser dan ada bekas galian," kata Hasan seperti dikutip dari Kompas.com.
Penulis : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV