Cek Dam Ambrol, Truk yang Melintas di Atasnya Jatuh ke Jurang
Berita daerah | 3 Maret 2021, 15:50 WIBLUMAJANG, KOMPAS.TV - Tanggul penghambat laju arus banjir lahar hujan Gunung Semeru atau yang biasa disebut cek dam di Lumajang Jawa Timur ambrol pada Senin sore (01/03). Peristiwa itu menyebabkan truk yang sedang melintas di atas cek dam terjun bebas ke bawah.
Warga di Desa Pandan Arum Kecamatan Tempeh langsung mengerahkan sebuah alat berat untuk membantu mengangkat truk milik Neto, yang terjatuh ke dalam jurang.
Baca Juga: Penyebab Banjir Dan Kemacetan Lalulintas Kios Dibongkar Paksa
Kedalaman jurang mencapai 5 meter. Jurang itu berada di aliran sungai leprak Desa Jugosari Kecamatan Candipuro.
Kades Jugosari, Mahmudi mengatakan bahwa kejadian itu bermula saat sang sopir melintas di atas cek dam. Namun tiba-tiba saja bangunan cek dam yang dilaluinya ambrol. Truk beserta sopirnya langsung terjun bebas ke dalam jurang, beruntung sang sopir selamat.
Truk nahas ini akhirnya dapat diangkat dan ditepikan setelah satu jam lebih dilakukan usaha pengangkatan.
Jebolnya cek dam ini diduga karena pondasi bangunan rusak setelah berkali-kali diterjang banjir lahar hujan Gunung Semeru.
#CekDam #GunungSemeru #BanjirLaharHujan #Lumajang
Penulis : KompasTV-Jember
Sumber : Kompas TV