> >

Langsung Gas, Gibran Ikut Gerebek PSK Usai Sehari Dilantik jadi Wali Kota Solo

Berita daerah | 1 Maret 2021, 07:20 WIB
Tangkapan layar Instagram Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka (kanan) saat ikut dalam razia PSK di Kota Solo pada Sabtu malam (27/2/2021). (Sumber: Akun Instagram @gibran_rakabuming)

SOLO, KOMPAS.TV- Gibran Rakabuming Raka langsung gas bekerja usai dilantik menjadi Wali Kota Solo.

Sehari setelah pelantikan, putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu langsung blusukan ke sejumlah lokasi, salah satunya ikut dalam operasi pekat pada Sabtu malam (27/2/2021). 

Tak tanggung-tanggung, dalam operasi pekat bersama pihak kepolisian dan juga Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol) PP, Gibran ikut mengamankan beberapa wanita pekerja seks komersial (PSK) di sejumlah titik di Kota Bengawan. 

Baca Juga: Menhub Budi dan Gibran Tinjau Proyek Terminal Tirtonadi yang Usung Konsep Integrasi

Momen Gibran ikut grebekan PSK ini pun dibagikannya dalam akun media sosial miliknya, salah satunya di akun Instagram. 

Pada postingan yang disertai sejumlah foto saat dirinya ikut mendapati 35 PSK yang dimintai keterangan, Gibran juga membubuhkan beberapa keterangan. 

Menurut pria yang punya latar belakang pengusaha katering ini, operasi pekat memang menjadi salah satu perhatiannya sebagai Wali Kota Solo.

Bagaimana tidak, wali kota muda ini melihat sendiri geliat prostitusi di balik razia malam tersebut.

Baca Juga: Gaya Gibran Blusukan Pantau Vaksinasi Pedagang di Pasar Gede

"Ini sesuai keluhan masyarakat yang rumahnya berada di sekitar kawasan Stasiun Balapan di wilayah Kelurahan Kestalan. Ada beberapa aktivitas yang meresahkan. Akhirnya saya bersama pada bapak kapolres melakukan operasi pekat," ungkap Gibran.

Penulis : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU