> >

Lahan Gambut Dalam Di Sumsel Mulai Terbakar

Berita daerah | 13 Februari 2021, 00:11 WIB

PALEMBANG, KOMPAS.TV - Kebakaran lahan gambut dalam, pertama di tahun 2021 terjadi di Desa Mekar Jaya, kecamatan Bayung Lencir, Musi Banyuasin, Sumatera Selatan.  Kebakaran terjadi diluasan tak kurang dari 9 hektar.

Foto-foto upaya pemadaman lahan gambut yang dilakukan manggala Agni Daops Musi Banyuasin, dibantu petugas lainnya, saat terjadinya kebakaran di lahan gambut dalam, yang berada di Desa Mekar Jaya, Kecamatan Bayung Lencir, Musi Banyuasin/ Sejak 9 Februari 2021 lalu.

Petugas gabungan Manggala Agni, TNI dan Polisi melakukan pemadaman karena masih ada sisa asap, dan kini lahan yang terbakar sudah padam.

Luas lahan terbakar mencapai 9 hektar dengan kedalaman gambut 30 sentimeter, polisi masih menyelidiki penyebab terjadinya kebakaran lahan gambut tersebut.

#Karhutla #LahanGambut #SumateraSelatan

                                                                                                                                                                                                   

Penulis : KompasTV-Palembang

Sumber : Kompas TV


TERBARU