> >

Kakanwil Kemenkumham Sulsel Lantik Majelis Pengawas Notaris Takalar

Berita daerah | 3 Februari 2021, 19:08 WIB
Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Selatan Harun Sulianto, Selasa (2/2) melantik 8 anggota Majelis Pengawas Daerah (MPD) Notaris  Takalar. (Sumber: HUMAS KEMENKUMHAM SULSEL)

MAKASSAR, KOMPAS.TV - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Selatan Harun Sulianto, Selasa (2/2) melantik 8 anggota Majelis Pengawas Daerah (MPD) Notaris  Takalar. Mereka yang dilantik dari unsur pemerintah adalah Hasbuddin Alli dan Bungawati. Dari unsur notaris antara lain Muhammad Rahim, Abdul Samad Sultan, dan, Darmawati. Sedangkan dari unsur akademis adalah Dr. Marilang, Dr. H. M Saleh Ridwan, dan Dr. Rahman Syamsuddin. 

Dalam sambutannnya Harun mengatakan bahwa tugas MPDN adalah melakukan pembinaan dan pengawasan terhadap notaris. “Untuk itu lakukan koordinasi dan pembinaan agar para  notaris dalam bekerja selalu taat kepada  hukum, moralitas dan etika profesi," jelas Harun. 

Kadiv Pelayanan Hukum dan HAM Kanwil Kemenkumham Sulsel Anggoro Dasananto mengatakan MPDN Takalar ini baru dibentuk sebagai respon Kanwil Kemenkumham Sulsel untuk mendekatkan dan memaksimalkan fungsi pembinaan serta pengawasan terhadap notaris. Selain itu, terbentuknya Pengurus Daerah (Pengda) Ikatan Notaris Indonesia (INI) Takalar juga menjadi salah satu alasannya. 

Wilayah kerja MPDN Takalar ini meliputi 6 kabupaten yakni Takalar, Jeneponto, Bantaeng, Bulukumba , Sinjai dan Kepulauan Selayar. "Ada 56 notaris yang diawasi oleh MPDN Takalar,” kata Kadiv Yankumham Anggoro Rabu (3/2). 

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Selatan Harun Sulianto, Selasa (2/2) melantik 8 anggota Majelis Pengawas Daerah (MPD) Notaris  Takalar. (Sumber: HUMAS KEMENKUMHAM SULSEL)

Kabid Yankum Mohammad Yani dalam kesempatan ini menambahkan bahwa sebelumnyaC. “Sehingga saat ini ada 7 MPDN di sulsel yakni Pare pare, Palopo, Gowa, Maros, Bone,Makassar dan Takalar yang mengawasi 459 notaris," kata Yani. 

Menurut Yani, pada tahun 2020 ada 2 (dua) notaris yang diperiksa oleh Majelis pengawas  Wilayah Notaris  Sulsel  dan 12 (dua belas) notaris yang diperiksa oleh MPDN , 

Dalam kesempatan yang sama, Kakanwil Harun juga melantik 1 Pengganti Antar Waktu (PAW) anggota MPDN Kabupaten Maros Tubagus M Chaidir, 1 PAW anggota MPDN Kab. Bone Surianto, serta 2 orang Penyidik Pegawai Negeri Sipil (PPNS) DPLH Provinsi Sulsel Muhammad Nur Salam dan Muhammad Ridwan.


#KANWILKUMHAM
#MPD
#MAJELISPERTIMBANGANDAERAH

 

Penulis : KompasTV-Makassar

Sumber : Kompas TV


TERBARU