Cuaca Buruk Paksa Nelayan Bengkulu Tidak Melaut
Berita daerah | 29 Januari 2021, 20:25 WIBBENGKULU, KOMPAS.TV - Para nelayan tradisional di Pantai Malabero Kota Bengkulu saat ini hanya bisa memperbaiki kapal dan alat tangkap ikan mereka yang rusak, akibat diterjang gelombang tinggi beberapa waktu lalu.
Salah seorang nelayan mengatakan, cuaca buruk dan gelombang tinggi sudah terjadi selama lima hari. Kondisi tersebut memaksa nelayan tradisional tidak bisa melaut. Bila dipaksakan mencari ikan, nelayan khawatir akan keselamatan mereka, karena gelombang dapat mencapai ketinggian hingga lima meter.
Kondisi ini mulai berdampak pada penghasilan para nelayan, yang hanya bergantung pada hasil tangkapan ikan. Para nelayan berharap cuaca dapat segera kembali membaik.
Sebelumnya BMKG Stasiun Fatmawati Bengkulu telah mengeluarkan imbauan bagi nelayan dan angkutan penyebarangan laut mewaspadai cuaca buruk dan gelombang tinggi di perairan Bengkulu. Diperkirakan kondisi tersebut masih terjadi dalam beberapa hari kedepan.
#CuacaBuruk #GelombangTinggi #NelayanTradisional #Bengkulu
Penulis : KompasTV-Bengkulu
Sumber : Kompas TV